Hasil Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) 2022 telah diumumkan pada Jumat (15/4/2022) lalu. Calon mahasiswa dengan tujuan kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon mencapai sekitar 8 ribu pendaftar. Dari jumlah tersebut, calon mahasiswa yang berhasil lulus berjumlah 1741.
Wakil Rektor I IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr. Saefudin Zuhri, M.Ag mengatakan, berdasarkan jumlah tersebut, IAIN Syekh Nurjati Cirebon menempati urutan ke 2 kampus yang paling diminati tingkat IAIN. “Alhamdulillah, IAIN Syekh Nurjati Cirebon menempati peringkat ke 2 pendaftar terbanyak klaster IAIN”.
Beliau mengungkapkan, ada sejumlah program studi (prodi) di IAIN Syekh Nurjati Cirebon yang paling diminati calon mahasiswa pada jalur SPAN PTKIN 2022 ini. Jurusan tersebut, lanjut dia, tersebar di 3 fakultas yang ada di IAIN Syekh Nurjati Cirebon, yaitu Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK), Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah (FUAD), serta Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (FSEI). “Yang paling diminati untuk di FITK itu prodi Pendidikan Agama Islam (PAI), kalau di FUAD itu prodi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI), sedangkan di FSEI prodi Perbankan Syariah”.
Sementara itu, Kabag Akademik Kemahasiswaan dan Alumni IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Kamalul Iman Billah, S.Ag., M.A., M.A.K memaparkan, sebanyak 1741 calon mahasiswa tersebut pun tersebar di tiga fakultas yang ada di kampus setempat. “Jumlah keseluruhan 1741, FITK 650, FSEI 554, dan FUAD 537”.
Untuk diketahui, berdasarkan pengumuman IAIN Syekh Nurjati Cirebon Nomor 1845/In.08/B/PP.00.9/04/2022 yang dikeluarkan pada tanggal 18 April 2022, calon mahasiswa yang telah dinyatakan lulus jalur SPAN PTKIN 2022 ini diminta untuk melakukan pendaftaran ulang di kampus setempat. Untuk jadwal pendaftaran ulangnya, yaitu pengisian biodata calon mahasiswa pada tanggal 19-28 April 2022, pengumuman besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) 19 Mei 2022, dan pembayaran UKT tanggal 23 Mei-3 Juni 2022.
Bagi yang belum lulus melalui jalus SPAN PTKIN 2022 jangan berkecil hati, masih ada kesempatan untuk berkuliah di kampus yang akan bertransformasi menjadi Universitas Islam Siber Syekh Nurjati Indonesia (UISSI) ini. Masih ada 2 jalur yang akan dibuka IAIN Syekh Nurjati Cirebon dalam waktu dekat untuk menjaring mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023, yaitu jalur Ujian Masuk (UM) PTKIN dan Ujian Mandiri.