Berita Kegiatan
Home » Pos » Berita » Dosen IAIN Cirebon Kenalkan Bahasa Indonesia kepada Warga Thailand

Dosen IAIN Cirebon Kenalkan Bahasa Indonesia kepada Warga Thailand

Ketua jurusan dan para dosen Tadris Bahasa Indonesia Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITKIAIN Syekh Nurjati Cirebon mengikuti kegiatan seminar internasional APPBIPA ke-3 di KBRI Bangkok. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Tato Nuryanto, M.Pd selaku Ketua Jurusan Tadris Bahasa Indonesia sekaligus sebagai pemakalah, Dr. Indrya Mulyaningsih, M.Pd sebagai narasumber, juga Dra. Tati Sri Uswati , M.Pd sebagai pemakalah, Veni Nurpadillah, M.Pd. sebagai pemakalah, Lilik Herawati, M.Pd. sebagai pemakalah, dan Rianto, M.Pd. sebagai pemakalah juga. Semuanya merupakan  Dosen Bahasa Indonesia IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Kegiatan tersebut merupakan upaya pengenalan, promosi, dan pelatihan bahasa Indonesia bagi warga Thailand yang dimotori oleh Kedutaaan Besar Republik Indonesia di Bangkok. Kamis-Jum’at (1-2/05/2023).

Dr. Tato Nuryanto, M. Pd (Kajur Tadris Bahasa Indonesia) menyampaikan bahwa Bahwa Bahasa Indonesia yang menyatukan bangsa Indonesia  yang memiliki banyak suku juga dapat menyatukan bangsa-bangsa di ASEAN dan EROPA. “Keberadaan Bahasa Indonesia memiliki fungsi untuk menyatukan bangsa Indonesia yang memiliki beragam suku, bahasa, budaya serta dapat menyatukan bangsa-bangsa di ASEAN dan Eropa melalui bahasa, seni, budaya, film, dan aneka keragaman kearifan lokal yang dimiliki oleh Indonesia”.

Beliau juga menyampaikan, melalui momen tersebut, Ketua Jurusan Tadris Bahasa Indonesia sekaligus menandatangani nota kesepahaman bersama dengan Ketua APPBIPA Thailand, Pujo Leksono. “Nota kesepahaman ditandatangani untuk dapat saling menunjang dalam melaksanakan tugas-tugas pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, pembangunan masyarakat dan bangsa, serta untuk mendukung Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)”.

Berita Populer

01

Pengumuman Perpanjangan Pendaftaraan Wisuda Sarjana, Magister, dan Doktor ke-3

02

Menag Nasaruddin Umar Buka Kick Off Hari Guru Nasional 2025 di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Rektor: Momentum Menguatkan Spirit Pendidikan Berbasis Iman dan Ilmu

03

UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Upacara Hari Pahlawan: Kobarkan Semangat “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”

04

Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Hadiri RDP Komisi VIII DPR RI: Bahas Tata Kelola dan Dinamika PTKIN

05

Menag Nasaruddin Umar Resmikan Kick Off HGN 2025: Guru Adalah Cahaya Peradaban di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Download PPID UINSSC Mobile App

Kalender

November 2025
M T W T F S S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Pos Terbaru