UIN Siber Cirebon – Forum Korps Protokoler Mahasiswa (FKPM) se-Jawa Barat sukses melaksanakan kegiatan tahunan Protocol Comparison Activity (PROCOMA) 2024 di Gedung Pascasarjana UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Kegiatan ini bertujuan mempererat silaturahmi antar protokoler mahasiswa serta memperkuat kolaborasi dan pertukaran pengalaman antar Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) protokoler se-Jawa Barat. Sebanyak 12 organisasi protokoler mahasiswa hadir, termasuk KPM dan KPP dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Barat.
Acara yang digelar pada Rabu, 23 Oktober 2024, ini dibuka dengan kirab meriah yang dipimpin oleh Korps Protokoler Mahasiswa dan Korps Protokoler Pramuka UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang kemudian diikuti dengan penampilan angklung sebagai pembuka oleh H. Bayu Umbara, S.STP., M.M., QRMA., Kepala Bagian Protokol Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Barat. Dalam sambutannya, Bayu Umbara menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memperkuat sinergi antara korps protokoler mahasiswa dan protokol di instansi pemerintahan, baik di tingkat kota maupun kabupaten.
Ketua FKPM Jawa Barat, Rafi Khalief, menyatakan bahwa PROCOMA bukan hanya ajang pertemuan tahunan, melainkan juga bentuk investasi sosial jangka panjang bagi para mahasiswa protokoler. “Harapannya, kegiatan ini dapat terus berlanjut sebagai wadah kolaborasi dan pembelajaran yang bermanfaat bagi semua pihak,” ujar Rafi. Ketua UKM Korps Protokoler Mahasiswa UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Icha Annisa Aprilia, juga mengungkapkan bahwa PROCOMA 2024 menjadi momentum penting dalam membangun kerja sama dan sinergi antar-KPM dan KPP di Jawa Barat.
Acara PROCOMA 2024 diisi dengan berbagai sesi menarik, termasuk materi dari protokoler Jawa Barat yang disampaikan oleh Muhammad Budi Setyawan, S.Tr.IP., QRMA., tentang mekanisme kerja protokol di Pemprov Jabar. Selain itu, talk show interaktif yang dihadiri oleh para ketua umum dari masing-masing organisasi protokoler mahasiswa memberikan kesempatan bagi peserta untuk mengenal lebih dekat karakteristik dan budaya organisasi lain. Talk show ini juga memperkenalkan jajaran pengurus FKPM, termasuk Rafi Khalief sebagai Ketua Umum, Royhan Sulthan Luthfi sebagai Wakil Ketua Umum, dan Al Zahra Munawaroh sebagai Sekretaris FKPM.
Di sela-sela kegiatan, para peserta disuguhkan penampilan kreatif dari angkatan muda KPM dan KPP UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, seperti Tari Topeng, menyanyi, dan bahkan breakdance. Penampilan ini menambah kemeriahan acara dan memukau hadirin.
Kegiatan ini ditutup dengan pemilihan acak tuan rumah untuk PROCOMA berikutnya, yang jatuh pada KPM Universitas Padjadjaran dan KPM IKIP Siliwangi. PROCOMA 2025 akan diselenggarakan dua kali dalam setahun, memperkuat harapan agar kegiatan ini terus menjadi wadah kebersamaan, konektivitas, dan sinergi bagi protokoler mahasiswa se-Jawa Barat. Sesi foto bersama dan saling bersalaman menjadi penutup PROCOMA 2024 yang penuh kehangatan dan persahabatan.