Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon menggelar Upacara Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama RI ke 76 tahun diikuti oleh keluarga besar IAIN Syekh Nurjati Cirebon bertempat di depan gedung rektorat IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Selaku inspektur upacara Dr. H. Sumanta, M.Ag (Rektor), dalam sambutannya beliau menekankan kemajuan lembaga di semua sektor sebagai mana amanah Kementerian Agama. Senin, (3/1/2022)
Beliau menjelaskan, sejak dibentuk pada tanggal 3 Januari tersebut, Kementerian Agama terus tumbuh dan berkembang baik. Kementerian agama lahir sebagai payung teduh bagi semua agama, merawat kerukunan dan menjaga konstitusi dan Pancasila. Di usia ke 76 ini, Kementerian Agama telah mendongkrak kemajuan di berbagai aspek dan program, dengan melihat dari indeks yang terus meningkat pada setiap tahunnya hingga di tahun 2021. Salah satunya, seperti indeks kerukunan beragama mengalami peningkatan, 72,39 persen pada tahun 2021. Demikian juga dengan pelayanan pada KUA, termasuk hubungan baik dengan para tokoh agama, dan lainnya, baik program, koordinasi maupun pendampingan. Demikian juga dengan laporan keuangan, telah mencapai prestasi yang gemilang selama 5 tahun berturut-turut. Untuk itu, ucapan terimakasih perlu disampaikan kepada seluruh pegawai yang sudah bekerja baik membawa institusi Kementerian Agama di tengah masyarakat.
Beliau juga mengabarkan bahwa Kementerian Agama juga tengah mengajukan kepada Presiden untuk penghargaan Setya Lencana kepada pegawai sipil Kementerian Agama. “Di usia yang 76 ini, Kementerian Agama akan terus berbenah dan mempertahankan prestasi dan akan menjadi penggerak dari berbagai aktifitas untuk kemajuan dan pelayanan kepada masyarakat.” Hal itu, tentu dengan peningkatan pelayanan kepada masyarakat, baik nanti melalui percepatan infrastruktur maupun lainnya.