HIMKA UIN Siber Syekh Nurjati Sukses Cirebon Gelar Opening Ceremony LIMAS Internasional XXIV 2024: Perkuat Kompetensi Matematika di Era 5.0 dengan Peserta dari 5 Negara dan 23 PTN/PTS

UIN Siber Cirebon – Himpunan Mahasiswa Tadris Matematika (HIMKA) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang juga dikenal dngn Cyber Islamic University (CIU),  kembali sukses menggelar Liga Matematika dan Seminar (LIMAS) Internasional XXIV. Kegiatan tahunan ini bertujuan memperkuat eksistensi matematika di kalangan mahasiswa dan akademisi dalam menghadapi tantangan di era Revolusi Industri 5.0. Dibuka secara hybrid, acara ini menggabungkan partisipasi luring di Gedung DKUKMPP Lt.2 dan daring melalui Zoom Meeting.

Opening Ceremony LIMAS Internasional XXIV diadakan pada Kamis, 17 Oktober 2024, dari pukul 08.00 hingga 12.00 WIB, dan menarik partisipasi dari lima negara, yaitu Hongkong, Indonesia, Jepang, Malaysia, dan Singapura. Selain itu, 23 perguruan tinggi negeri dan swasta dari seluruh Indonesia, seperti ITB, UNPAD, Telkom University, dan UMS, turut ambil bagian dalam ajang ini.

Kegiatan ini merupakan upaya strategis untuk meningkatkan daya saing internasional UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon. Dengan mempertemukan mahasiswa dan akademisi dari berbagai negara, LIMAS Internasional XXIV menjadi wadah kolaborasi akademik global, mendorong pertukaran pengetahuan dan inovasi di bidang matematika yang relevan dengan tantangan era 5.0.

Muhammad Ali Nurhidayah, ketua pelaksana LIMAS Internasional XXIV, menyampaikan antusiasmenya atas perhelatan akbar ini. Dengan tema utama memperkuat kompetensi matematika di era digital, acara ini diharapkan menjadi wadah pertukaran ilmu dan inovasi di bidang matematika.

Dalam sambutan pembuka, Dr. Reza Oktiana Akbar, M.Pd., dosen Tadris Matematika UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, menegaskan pentingnya penguatan kompetensi matematika untuk mempersiapkan mahasiswa menghadapi masa depan. “Matematika adalah landasan kuat untuk menciptakan pola pikir kritis dan inovatif di era digital ini,” ujar Dr. Reza.

Perwakilan Walikota Cirebon, Drs. Sutikno, Ap., M.Si., yang hadir sebagai tamu kehormatan, juga memberikan pidato apresiatif. “LIMAS tidak hanya memperkuat keilmuan, tapi juga membentuk generasi unggul yang siap bersaing di tingkat global,” katanya.

LIMAS Internasional XXIV, yang berlangsung hingga 31 Oktober 2024, diharapkan membawa dampak signifikan dalam pengembangan ilmu matematika dan mendorong inovasi yang relevan dengan kebutuhan industri dan teknologi masa kini.

Dengan resmi dibukanya acara ini, peserta dari berbagai negara dan perguruan tinggi siap berkompetisi, berkolaborasi, dan mengukir prestasi, memperkuat peran matematika dalam menjawab tantangan di era Revolusi Industri 5.0.