UIN Siber Cirebon (Bandar Seri Begawan) – Kunjungan Rektor Universitas Islam Negeri Siber Syekh Nurjati Cirebon (UINSSC), Prof. Dr. Aan Jaelani, M.Ag, ke Brunei Darussalam memasuki hari terakhirnya dengan agenda yang penting dan strategis. Selain menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan Universiti Islam Sultan Sharif Ali (Unissa), Prof. Dr. Aan juga melakukan penandatanganan kerja sama dengan JB Travel Agencies Sdn Bhd, perusahaan travel ternama di Brunei Darussalam. Tak hanya itu, beliau juga memanfaatkan momen ini untuk memperkenalkan program Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon kepada masyarakat Indonesia di Brunei yang tergabung dalam PERMAI (Persatuan Masyarakat Indonesia).
Acara penandatanganan kerja sama dengan JB Travel Agencies berlangsung di kantor perusahaan tersebut yang terletak di Delima Jaya Complex, Bandar Seri Begawan. Dalam acara tersebut, Prof. Dr. Aan Jaelani disambut hangat oleh Direktur JB Travel Agencies, Hanafi Rustam. Kerja sama ini bertujuan untuk memfasilitasi akses mobilitas internasional bagi mahasiswa dan dosen UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon yang akan berpartisipasi dalam program kunjungan akademik di Brunei Darussalam dan juga sebaliknya para mitra UINSSC yang akan berkunjung ke Cirebon. Dengan kemitraan ini, diharapkan kebutuhan perjalanan dan akomodasi dapat terpenuhi dengan lebih mudah dan nyaman, mendukung kelancaran berbagai kegiatan akademik UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon di Brunei.
Tidak hanya fokus pada kolaborasi di bidang bisnis, Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon juga memperkenalkan program Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) yang ditawarkan oleh Cyber Islamic University kepada komunitas Indonesia di Brunei. Sosialisasi ini diadakan pada kegiatan pengajian tafsir rutin “Zanjabil,” sebuah kegiatan pengajian yang diadakan oleh komunitas Indonesia di Masjid As-Salihiin, berlokasi dekat Kantor Perdana Menteri Brunei Darussalam. Dalam kesempatan ini, perwakilan dari UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Erfan Gazali, M.Si, menyampaikan pemaparan mengenai berbagai keunggulan dan kemudahan yang ditawarkan program PJJ, yang memungkinkan masyarakat Indonesia di luar negeri untuk melanjutkan studi tanpa meninggalkan Brunei.
Erfan Gazali menjelaskan bahwa program PJJ UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon dirancang untuk memenuhi kebutuhan pendidikan yang fleksibel dan mudah diakses bagi masyarakat Indonesia di luar negeri. Melalui platform digital yang canggih, program ini menawarkan kemudahan belajar secara interaktif yang memungkinkan para mahasiswa tetap terhubung dan berpartisipasi aktif dalam proses perkuliahan. Program ini disambut positif oleh anggota PERMAI yang melihatnya sebagai peluang besar untuk memperoleh pendidikan berkualitas tanpa harus terhalang jarak dan waktu.
Dengan berakhirnya rangkaian kunjungan selama lima hari ini, Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Prof. Dr. Aan Jaelani, berharap bahwa kerja sama yang telah terjalin, baik dengan institusi akademik maupun sektor bisnis di Brunei, dapat memberikan manfaat nyata bagi seluruh pihak yang terlibat. Langkah ini diharapkan tidak hanya memperkuat hubungan antara UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon dan mitra di Brunei, tetapi juga membuka jalan bagi lebih banyak kesempatan kolaborasi di masa mendatang. Rektor UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon optimis bahwa sinergi ini akan memperkuat jaringan pendidikan Islam yang inovatif dan mendunia, sekaligus meningkatkan akses pendidikan bagi masyarakat Indonesia yang berada di luar negeri.