Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon menerima kunjungan dari Madrasah Aliyah (MA) PUI Kertasmaya Indramayu mengunjungi kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Cirebon, rombongan langsung disambut oleh Dr. H. Saefudin Zuhri, M.Ag (Warek I), didampingi oleh Kamalul Iman Billah, S.Ag., M.A., M.Ak. (Kabag Akademik dan Kemahasiswaan) beserta pegawai staff jajarannya di aula gedung rektorat lantai 3. Rombongan dari MA PUI Kartasunya Indramayu berjumlah sekitar 100 siswa terdiri dari 35 siswa dan siswi yang didampingi oleh Latiful Khoir, S.Pd.I (Wakil Kepala Kurikulum MA PUI) dan pendamping lainnya. Tujuan kunjungan ini adalah untuk meberikan wawasan kepada siswa-siswi tentang kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon sehingga siswa-siswi tertarik untuk belajar dan meningkatkan prestasinya yang diharapkan nantinya bisa meneruskan pendidikannya ke bangku kuliah, khususnya masuk ke IAIN Syekh Nurjatio Cirebon. Selasa (4/2/2020).
Dr. H. Saefudin Zuhri, M.Ag (Warek I) dalam sambutannya, Beliau memperkenalkan kampus IAIN Syekh Nurjati Cirebon, fasilitas yang diberikan kepada mahasiswa, program keunggulan IAIN Syekh Nurjati Cirebon, program beasiswa dan lainnya. Beliau juga memberikan semangat kepada siswa-siswi MA PUI Kartasunya Indramayu untuk giat belajar, sehingga keinginan cita-cita untuk berkuliah dapat mudah ditempuh baik melalui jalur prestasi maupun jalur yang lainnya seperti SPAN-PTKIN, UM-PTKIN maupun yang lainnya seperti beasiswa tahfiz Qur’an.
Namun, dia mengungkapkan, untuk menjadi mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon akan semakin membutuhkan perjuangan. Pasalnya, dalam Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2020-2021, kampus ini hanya menerima sekitar 3.000 mahasiswa saja. Jumlah tersebut diturunkan dari tahun sebelumnya yang menerima sekitar 3.500 mahasiswa.
“Penerimaan mahasiswa baru tahun ini memang kita batasi, dari tahun kemarin 3.500 mahasiswa, sekarang hanya 3.000 mahasiswa saja. Sehingga persaingan untuk menjadi mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon akan semakin ketat. Jika diperkirakan, antara jumlah pendaftar dengan yang akan di terima itu sekitar 1 berbanding 30. Artinya dari setiap 30 pendaftar, hanya ada 1 saja yang akan diterima. Semoga mereka bisa semakin terpacu dengan berusaha lebih keras untuk bisa menjadi mahasiswa di kampus ini,” tandasnya
Latiful Khoir SPdI (Wakil Kepala Kurikulum MA PUI Kertasmaya) Latiful Khoir, S.Pd.I menjelaskan, kunjungan tersebut bertujuan untuk memperkenalkan kampus, khususnya IAIN Syekh Nurjati kepada siswa-siswi di madrasah tersebut. “Kunjungan ini dalam rangka memberikan wawasan siswa-siswi kami tentang kampus. Sehingga setelah lulus nanti mereka dapat tertarik kuliah, khususnya di IAIN Syekh Nurjati Cirebon.” Beliau juga mengungkapkan, dipilihnya IAIN Syekh Nurjati Cirebon untuk dikunjungi yaitu dikarenakan sebagian besar guru di MA PUI Kertasmaya adalah alumni dari kampus ini. Sehingga, pihaknya berharap anak didiknya dapat melanjutkan pendidikan, khususnya di IAIN Syekh Nurjati Cirebon ini. “Dalam kunjungan ini kami membawa 35 siswa-siswi dari jurusan IPA dan IPS. Dengan adanya kunjungan ini kami berharap mereka dapat terpacu dan untuk menggapai harapan serta cita-cita yang lebih tinggi dengan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu kuliah.”