Mahasiswi FITK UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, Siti Syarifah, Terpilih Ikuti Pengenalan Lapangan Persekolahan di Kuala Lumpur

UIN Siber Cirebon – Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon kembali menorehkan prestasi gemilang dengan terpilihnya Siti Syarifah, mahasiswa semester 6 jurusan Tadris Bahasa Indonesia, untuk mengikuti program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, Malaysia. Siti berhasil lolos melalui seleksi ketat yang dilakukan oleh tim PLP Internasional FITK, mengukuhkan namanya sebagai salah satu mahasiswa berprestasi yang membanggakan seluruh sivitas akademika jurusan Tadris Bahasa Indonesia.

Siti Syarifah dikenal sebagai mahasiswa yang aktif dan berprestasi. Selain meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tinggi, ia juga aktif dalam kegiatan organisasi dan berbagai lomba di tingkat lokal maupun nasional. Pada tahun 2022, Siti meraih Juara 3 dalam Lomba Cipta Puisi Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh BEM FIKP UMC. Selain itu, artikel ilmiahnya yang berjudul “Mantra Pengasih Mandi Ular Cintamani: Kajian Struktural, Fungsi, dan Implementasinya Terhadap Pembelajaran Bahasa Indonesia” diterbitkan di Jurnal Nusantara Oral Tradition pada tahun 2023. Pada tahun 2024, Siti juga berhasil masuk dalam 100 Besar Duta Bahasa Jawa Barat. Kemampuan berbahasa Indonesia yang mumpuni serta keterampilannya dalam mengajar membuatnya layak menjadi perwakilan di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur.

Dalam wawancara singkat, Siti Syarifah mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas kesempatan ini. “Ini adalah kesempatan yang sangat berharga bagi saya untuk bisa belajar dan mengajar di lingkungan internasional. Saya berharap bisa membawa nama baik jurusan Tadris Bahasa Indonesia FITK UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon dan memberikan kontribusi terbaik untuk pendidikan anak-anak Indonesia di Malaysia,” ujarnya.

Ketua Jurusan Tadris Bahasa Indonesia, Tato Nuryanto, M.Pd., juga memberikan apresiasi atas pencapaian Siti Syarifah. “Kami sangat bangga dengan Siti Syarifah. Terpilihnya dia sebagai perwakilan PLP di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur menunjukkan kualitas pendidikan yang kami berikan. Kami berharap ini bisa menjadi motivasi bagi mahasiswa lain untuk terus berprestasi,” tuturnya.

Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Dr. H. Saifuddin, M.Ag., turut mengapresiasi keberhasilan Siti Syarifah. Beliau menyatakan, “Kami sangat bangga dan mengapresiasi Siti Syarifah atas pencapaiannya. Lolos dari seleksi yang ketat untuk mengikuti program Pengenalan Lapangan Persekolahan di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur, Malaysia, adalah prestasi yang luar biasa. Semoga pengalaman ini dapat memperkaya pengetahuan dan keterampilan mengajar Siti serta menginspirasi mahasiswa lainnya untuk meraih prestasi serupa.”

Program Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) merupakan bagian dari kurikulum yang bertujuan untuk memberikan pengalaman mengajar langsung bagi mahasiswa. Program ini diharapkan dapat mengasah keterampilan mengajar serta memahami dinamika pendidikan di lapangan secara lebih mendalam.

Siti Syarifah dijadwalkan akan berangkat ke Kuala Lumpur pada akhir bulan Juli 2024 mendatang. Dukungan dan doa dari seluruh keluarga besar Tadris Bahasa Indonesia FITK UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon mengiringi langkahnya untuk meraih sukses dan mengharumkan nama almamater di kancah internasional.