Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Syekh Nurjati Ciebon menggelar acara stadium general dengan tema ” Mewududkan Pendidikan Islam Yang Unggul Berwawasan Moderat” di lantai 3 gedung Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Kegiatan diikuti oleh Ketua Jurusan (Kajur), Sekretaris Jurusan (Sekjur) dan mahasiswa baru (Maba) Jurusan FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Kegiatan dihadiri Dr. H. Farihin, M.Pd beserta jajarannya. Senin (26/8/2019).
Dekan FITK IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr. H. Farihin, M.Pd membuka acara sekaligus berinteraksi langsung dengan peserta Stadium General. Beliau memberikan apersepsi terkait konsep dari stadium General tersebut. Dalam sambutannya beliau meminta peserta untuk membuka surah al – Baqarah ayat 129
“Ya Rabb kami, utuslah untuk mereka seorang rasul dari kalangan mereka, yang akan membacakan kepada mereka ayat-ayat Engkau, dan mengajarkan kepada mereka al-Kitab (al-Qur’an) dan hikmah (as-Sunnah) serta menyucikan mereka. Sesungguhnya Engkaulah Yang Mahaperkasa lagi Mahabijaksana.” (QS. 2:129)
Ayat tersebut berisi doa dan diutusnya Rasul kepada umat manusia serta bangsa jin. Menurutnya, mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon harus dapat memahami keilmuan tentang pendidikan Islam yang sebenarnya serta tujuan adanya pendidikan Islam. Mahasiswa IAIN Syekh Nurjati Cirebon diharapkan dapat membedakan dan menangkal pemikiran – pemikiran yang radikal.
“Radikalisme di FITK atau IAIN Syekh Nurjati Cirebon ini hanya pada sebatas literasi bukan dalam tindakan. Untuk menangkal sikap-sikap radikalisme itu kami juga mencegahnya melalui berbagai kegiatan, seperti stadium general, seminar, dan berbagai kegiatan lainnya. Semoga dengan diadakannya kegiatan ini dapat memberikan persepsi yang komprehensif dan holistik baik dalam tataran mahasiswa mau pun dosen,” pungkasnya.
Stadium General ini menghadirkan narasumber dari UIN Jakarta yaitu Dr. Hj. Sururin, M. Ag (Dekan FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta). Beliau menegaskan kepada peserta agar dapat meningkatkan wawasan dalam Pendidikan Islam dan menjadi pribadi moderat yang selalu mengutamakan persatuan terutama di dalam lingkungan Pendidikan.