UIN Siber Cirebon – Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam (BKI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon meraih prestasi gemilang dengan memperoleh akreditasi “Baik Sekali” dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Pencapaian ini diumumkan resmi pada tanggal 15 Juli 2024, dengan nilai 324 yang berlaku mulai 15 Juli 2024 hingga 15 Juli 2029.
Dr. Jaja Suteja, M.Pd.I., Ketua Jurusan/Program Studi BKI, menyatakan kebahagiaan luar biasa atas akreditasi ini, meskipun berharap dapat mencapai nilai “Unggul”. “Dengan akreditasi ini, BKI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon siap menjadi prodi yang membawa perubahan positif bagi mahasiswa dan alumni,” ujar Dr. Jaja.
Proses pengajuan borang LKPS dan LED telah diajukan sejak Agustus 2023, dan visitasi asesmen lapangan dilaksanakan pada 3-5 Juni 2024. “Alhamdulillah, pada 15 Juli 2024, SK Akreditasi keluar dengan predikat Baik Sekali,” tambah Dr. Jaja, sambil mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat, termasuk Rektor IAIN, Wakil Rektor, LPM, LPPM, perpustakaan, PTIPD, dekan dan wakil dekan FDKI, Kabag TU FDKI, dosen BKI, tim Humas, serta tim akreditasi BKI dari dosen dan mahasiswa.
Dr. Siti Fatimah, M.Hum., Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam, juga menyampaikan kebahagiaan dan terima kasih atas kontribusi semua pihak dalam kesuksesan akreditasi ini. “Kami berharap ke depan BKI dapat memperoleh nilai Unggul sesuai harapan kita semua. Amiin,” tutur Dr. Siti Fatimah.
Dengan pencapaian ini, Prodi BKI UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon semakin menunjukkan komitmennya dalam memberikan pendidikan berkualitas dan layanan terbaik bagi mahasiswa, serta menjadi salah satu program studi unggulan di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon.