UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Workshop Internasionalisasi Jurnal: Langkah Menuju Reputasi Global

UIN Siber Cirebon – Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Islam Negeri (UIN) Siber Syekh Nurjati Cirebon telah sukses mengadakan workshop bertajuk “Peningkatan Tata Kelola Jurnal Ilmiah Menuju Bereputasi Internasional”. Acara ini berlangsung selama tiga hari, dari Jumat hingga Minggu,  28-30 Juni 2024 di salah satu hotel terkemuka di Kota Cirebon.

Workshop tersebut diikuti oleh para pengelola jurnal dari beberapa jurnal unggulan di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, antara lain IJAS: Indonesian Journal of Arabic Studies, Indonesian Language Education and Literature, Eduma: Mathematics Education Learning and Teaching, Al-Ibtida: Jurnal Pendidikan Guru MI, dan ELT Echo: The Journal of English Language Teaching in Foreign Language Context.

Kepala LPPM sekaligus ketua penyelenggara workshop, Dr. Faqiuddin Abdul Kodir, menekankan pentingnya pencapaian target yang terukur, seperti terakreditasinya semua jurnal, peningkatan status peringkat akreditasi, serta terindeksnya jurnal-jurnal tersebut di Scopus. Sementara itu, Plh. Rektor Prof. Hajam menekankan bahwa kualitas publikasi ilmiah yang baik akan meningkatkan reputasi institusi secara keseluruhan.

Dr. Muhammad Anas Ma’arif, managing editor Nazhruna: Jurnal Pendidikan Islam yang telah terindeks Scopus, hadir sebagai narasumber workshop. Selama tiga hari, peserta workshop mendapatkan berbagai materi, mulai dari praktik terbaik dalam mengelola jurnal hingga mencapai indeks Scopus, kriteria Scopus, bedah jurnal, latihan mengisi aplikasi formulir Scopus, hingga penyusunan road map pengembangan jurnal menuju Scopus.

Output dari workshop ini berupa road map jurnal dan perbaikan pada jurnal-jurnal yang ada, sementara outcome yang diharapkan adalah submit Scopus. Dalam beberapa bulan ke depan, jurnal-jurnal ini akan melakukan perbaikan guna mempersiapkan diri untuk submit ke Scopus.

Salah satu jurnal, Eduma: Mathematics Education Learning and Teaching, mengambil langkah berani dengan melakukan evaluasi diri dan langsung submit ke Scopus pada kesempatan workshop tersebut. Hal ini menunjukkan komitmen yang kuat dari para pengelola jurnal di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon untuk meningkatkan kualitas dan reputasi publikasi ilmiah mereka di kancah internasional.

Dengan diadakannya workshop ini, diharapkan jurnal-jurnal di lingkungan UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon dapat mencapai standar internasional dan memberikan kontribusi yang signifikan dalam dunia akademik global.