UIN Siber Cirebon (Wuxi, China) – UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, yang juga dikenal dengan Cyber Islamic University (CIU), yang diwakili oleh Wakil Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam (FDKI), Dr. Izzuddin, MA, telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Wuxi Institute of Technology (WXIT) pada hari ini. MoU ini menandai awal dari kerja sama strategis antara kedua institusi dalam bidang pengembangan pendidikan internasional. Rabu, (13/11/2024).
Acara penandatanganan ini dimulai dengan sambutan dari President Wuxi Institute of Technology, Zhou Guijin. Dalam sambutannya, Zhou Guijin memperkenalkan institusinya dan menyatakan penerimaan baik terhadap kerja sama dengan Universitas Islam Negeri di Indonesia. Beliau menyampaikan bahwa WXIT sangat antusias untuk bekerja sama dengan UIN SSC, terutama dalam bidang pengembangan pendidikan yang berfokus pada keterampilan vokasional dan pendidikan yang terintegrasi secara internasional.
Dr. Izzuddin, MA, selaku perwakilan dari UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon, turut memperkenalkan UIN SSC sebagai Cyber Islamic University yang berkomitmen pada pengembangan pendidikan berbasis teknologi. Kerja sama ini merupakan langkah strategis untuk mewujudkan visi UIN SSC dalam memperkuat jaringan pendidikan global dan meningkatkan kapasitas mahasiswa dan tenaga pengajar di lingkungan universitas.
Kolaborasi ini mencakup berbagai inisiatif penting, antara lain penyelenggaraan program pelatihan dan pertukaran kredit bagi mahasiswa, pelatihan dosen, peningkatan kualifikasi akademik, serta pengelolaan universitas secara bersama. Selain itu, kedua institusi akan mendukung pelatihan keterampilan bahasa asing dan keterampilan vokasional, menyediakan kurikulum berkualitas, serta berpartisipasi dalam konferensi atau acara internasional yang dapat memperkuat jejaring dan kapasitas akademik.
Kerja sama ini diharapkan dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam meningkatkan standar pendidikan di kedua institusi serta memperkuat pengaruh dan posisi mereka dalam pendidikan global.