IAIN Cirebon – Tim Liputan CNN Indonesia Biro Jawa Barat memulai perjalanan peliputan intensif mereka di Cirebon, Jawa Barat, mulai tanggal 11 hingga 15 Maret 2024. Fokus utama peliputan ini adalah menggali “Jejak Islam” di wilayah tersebut, dengan sorotan khusus pada Masjid Merah Panjunan dan perkembangan pesantren, terutama Pesantren Buntet.
Pada hari Selasa, 12 Maret 2024, narasumber kunci dalam peliputan ini adalah Guru Besar Sejarah Peradaban Islam, Prof. H Didin Nurul Rosidin, MA.,Ph.D. Beliau membahas sejarah Masjid Merah Panjunan, yang merupakan masjid ke-2 tertua di Cirebon. Menurut Prof. Didin, masjid ini merupakan bukti nyata dari Syiar Islam yang dilakukan, didirikan oleh Syekh Abdurahman atau yang lebih dikenal sebagai Pangeran Panjunan.
Kiki Harjadi, reporter Tim Liputan CNN Indonesia, menyoroti keberadaan Masjid Panjunan sebagai bukti kehidupan Islam yang berakar dalam sejarah Cirebon. “Masjid ini adalah warisan berharga yang mencerminkan Syiar Islam yang kokoh dan tahan uji waktu,” kata Kiki.
Selanjutnya, dalam mengeksplorasi sejarah Pesantren Buntet, Tim Liputan CNN Indonesia menggandeng Aah Syafaah, M.Ag., Ketua Jurusan Sejarah Peradaban Islam Fakultas Ushuluddin dan Adab IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Beliau menjelaskan bahwa pesantren ini tidak lepas dari perjuangan tokoh Mbah Muqayyim, seorang Mufti dari Keraton Kanoman. “Perjuangan beliau dalam membangun pesantren tidak mudah, dan hingga saat ini, masih ada tradisi dan kebiasaan yang dipegang teguh di Pesantren Buntet,” tambah Kiki.
Selama peliputan, Tim Liputan CNN Indonesia juga menyempatkan diri untuk melihat fasilitas Gedung Siber IAIN Syekh Nurjati Cirebon, yang saat ini sedang bertransformasi menuju Universitas Islam Negeri Siber Syekh Nurjati Cirebon (UIN SSC). Kiki Harjadi menyatakan bahwa kemungkinan kolaborasi antara CNN Indonesia dan IAIN Cirebon di masa depan tidak tertutup.
Dalam mengapresiasi kegiatan “Jejak Islam di Cirebon” sebagai salah satu program unggulan CNN Indonesia di bulan Ramadhan, Dekan Fakultas Ushuluddin dan Adab (FUA) IAIN Syekh Nurjati Cirebon, Dr. Anwar Sanusi, M.Ag., menyampaikan terima kasih kepada Humas IAIN Cirebon, yang menjembatani hingga terlaksananya kegiatan ini. Dr. Anwar berharap bahwa kolaborasi antara CNN Indonesia dan FUA dapat membuka ruang sejarah yang selama ini terkunci dan menjadi angin segar dalam upaya mencapai status fakultas unggul mendunia.