Tingkatkan Kinerja, Pusat Bimbingan Karir dan Kewirausahaan UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Gelar Rapat Kerja Bersama Relawan*

UIN Siber Cirebon – Pusat Bimbingan Karir dan Kewirausahaan (BKK) UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon pada hari Kamis, 25 Juli 2024 telah mengadakan Rapat Kerja bersama relawan baru Bimbingan Karir dan Kewirausahaan. Acara ini diselenggarakan di aula rektorat lantai 3 dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait.

Rapat kerja ini dibuka dengan sambutan hangat oleh Kepala Pusat BKK, Wahyono, M.Pd. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran BKK dalam membantu mahasiswa merencanakan karir dan mengembangkan jiwa kewirausahaan. “Kami berharap para relawan baru dapat berkontribusi secara aktif dalam setiap program yang dijalankan oleh pusat ini,” ujar Wahyono.

Ketua pelaksana acara, Abdul Fikri, juga memberikan penjelasan tentang peran dan tanggung jawab relawan Pusat Karir dan Kewirausahaan. “Relawan kami diharapkan dapat menjadi agen perubahan yang mampu mendorong mahasiswa lain untuk lebih peduli terhadap pengembangan karir dan kewirausahaan,” jelas Abdul Fikri. Ia juga memaparkan berbagai program yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat serta strategi pelaksanaan yang akan diterapkan.

Rapat kerja ini bertujuan untuk menyamakan visi dan misi antara pusat dengan para relawan, serta memberikan pembekalan mengenai berbagai program dan kegiatan yang akan dilaksanakan. Acara ini berlangsung dengan interaktif, di mana para relawan aktif berdiskusi dan bertukar pendapat mengenai strategi terbaik dalam menjalankan tugas mereka.

Diharapkan dengan adanya kolaborasi yang solid antara pusat dan relawan, BKK UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan karir dan kewirausahaan mahasiswa.